Haisawit, Loker Sawit - PT Matahari Kahuripan Indonesia (Makin Group) adalah salah satu perusahaan agribisnis terkemuka di Indonesia. Makin Group mengelola perkebunan kelapa sawit dengan luas area tertanam sekitar 140.000 hektar di Sumatera dan Kalimantan. Makin Group juga mengoperasikan dan mengelola perkebunan cengkih di daerah Sulawesi Utara sebagai bentuk kontribusi perusahaan terhadap keberlangsungan nilai hutan. Perusahaan ini juga menjalin kerja sama dengan Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan dalam perlindungan dan konservasi satwa langka.
Berdasarakan informasi dari Bapak Doddy Amfri, Recruitment Officer at PT Makin Group, Jum'at (27 November 2020), posisi yang sedang dibutuhkan yaitu Asisten Administrasi/KTU dengan kualifikasi sebagai berikut:
- Minimal D3 Ekonomi, Agribisnis atau setara
- Usia Maksimal 45 tahun
- Minimal pengalaman 3 Tahun (Diutamakan di Perusahaan Kelapa Sawit)
- Memahami Administrasi Personalia dan UUTK
- Terbiasa berkoordinasi dengan Disnaker atau pihak eksternal lainnya
- Memiliki kemampuan lobby dan negosiasi dengan baik
- Dapat mengoperasikan Microsoft Office
- Loyalitas tinggi, berintegritas dan siap bekerja di bawah tekanan
- Penempatan di Kalimantan Selatan
- Mengelola administrasi kantor, administrasi aset perusahaan serta SDM-nya
- Membuat laporan Budget Tahunan dan bulanan
- Bertanggung jawab terhadap administrasi tenaga kerja dan pencatatan keuangan serta hubungan industrialnya
- Mengkoordinir kebersihan lingkungan tempat kerja dan tempat tinggal karyawan di perusahaan.
Posting Komentar